by

Kunker Komisi V DPRI Dan Kementrian Terkait Bencana Pantai Amurang

Pasca Bencana Pantai Amurang Pemerintah Kabupaten Minsel Terus berupaya degan pemerintah Pusat dalam hal penaganan .Hari ini pemerintah kabupaten Minsel menyambut kunjungan kerja Ketua Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Lasarus S.Sos., M.Si. bersama rombongan. Kedatangan Bupati Minsel Franky Donny Wongkar (FDW) dan Wabup Petra Yani Rembang (PYR) di Sutan Raja Hotel Amurang, Kamis (30/6/2022)

Bupati FDW menyampaikan terimakasih untuk kedatangan rombongan yang lengkap bersama stakeholder yang hadir. “Mewakili masyarakat Minsel, khususnya yang terdampak bencana sangat mengapresiasi kedatangan Komisi V DPR RI bersama rombongan. Sampai saat ini kami pemerintah kabupaten sudah melakukan sejumlah tindak lanjut dan upaya membantu masyarakat yang terdampak. Kami juga banyak mendapat dukungan dan bantuan dari berbagai pihak, hingga 29 juni 472 sumbangan dan 81 donatur dengan total bantuan sekira total 318 juta rupiah,”katanya .

Senada Lasarus dalam sambutannya mengharapkan dari kunjungan ini bisa membawa dampak baik bagi para korban bencana.

Karena di sini nanti akan ada pembangunan tempat tinggal baru untuk korban bencana yang jumlahnya ada 127 Kepala Keluarga. Kemungkinan akan bertambah lagi yang akan kami relokasi, karena masih menunggu hasil uji teknis goelogi yang lebih lanjut karena bicara angka tidak bisa menduga duga ucap Lasarus,” didampingi Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Selatan.

Ketua Komisi V DPR RI,Lasarus berharap, Pemerintah Pusat dalam hal ini Kementarian PUPR , menindaklanjuti hasil kunker ini. Agar , para warga terdampak bencana bisa kembali memiliki tempat tinggal yang baru..

“Kami akan bawa ke dalam rapat komisi hasil kunjungan kerja kita hari ini. Kami juga berharap, Kementerian PUPR melalui Dirjen yang ikut hadir untuk kemudian segera dieksekusi pembangunan relokasi bagi masyarakat yang terdampak bencana di pesisir pantai Amurang ini,” harap Lasarus.

“Ini bukan kunjungan seremonial, tapi diharapkan membawa solusi bagi masyarakat minsel. Untuk itu saya membawa rombongan yang berkompeten untuk mengeksekusi semua yang menjadi perhatian pemerintah Kabupaten Minsel. Salah satunya Kementerian PUPR, karena semua yang dibutuhkan mulai dari pembangunan dan semuanya itu mereka yang kerjakan. Selain itu juga ada dari Kementerian Perhubungan. Kiranya dari kunjungan ini kita bisa mendapatkan solusi dan segera melakukan yang terbaik bagi masyarakat yang terdampak bencana alam ini,”

Tim Pusat yang hadir dalam kegiatan ini terdiri dari :

Ketua Komisi V DPR RI bersama Anggota

Kementerian PUPR :

Dirjen Sumber Daya Air didampingi Direktur Bina Operasi dan Pemeliharaan SDADirektur Bina Teknik SDA dan Kepala Balai Sungai Wilayah Sulawesi I Ditjen SDADirektur Pembangunan Jembatan Ditjen Bina MargaDirektur Air Minum Ditjen Cipta KaryaKasubdit. Wilayah III, Direktorat Rumah Khusus Ditjen PerumahanKepala Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi Wilayah Sulawesi Utara, Ditjen Bina KonstruksiKementerian Perhubungan :

Direktur Kenavigasian, Ditjen Perhubungan LautBadan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika :

Kepala Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Wilayah IV Makassar Basarnas :

Kepala Biro Perencanaan

( Ren )

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed